Beasiswa S1 Jurusan Desain Produk, Desain Interior atau Arsitektur

Saya seorang pelajar kelas 12 di SMAN 7 Tangerang Selatan yang akan lulus tahun 2019. Saat ini saya sedang membutuhkan informasi beasiswa S1 jurusan desain produk, desain interior atau arsitektur.

Prestasi yang telah saya raih adalah menang perlombaan kaligrafi islam. Walaupun begitu, saya sangat tertarik dengan furniture, produk, dan juga arsitektur. Saya telah banyak mencari info dan berlatih menggambar. Saya harap dapat mendapat info untuk masa depan saya, terima kasih.

Oleh: Lita Martina Rahman | 6 February 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 5.00 / 5 (1 votes)
Loading...

Beasiswa Melanjutkan Sekolah Menengah Atas di SOPA (Seoul Of Performing Art School)

^ANNYEONG^ Perkenalkan nama saya ni putu siva mangesti, saya kini duduk di bangku kelas dua SMP, dan tahun ini saya sebentar lagi akan lanjut ke tinggat yang lebih tinggi yaitu naik ke kelas Tiga SMP. Saya kini sekolah di senuah sekolahswasta yang cukup terkenal dikota saya ya itu di SMP LABORATORIUM UNDIKSHA SINGARAJA. BALI. Alasan saya mendaftarkan beasiswa ini karena. Saya ingin sekali melanjutkan sekolah menengah atas di SOPA (Seoul Of Performing Art School) sebenarnya saya mendaftar beasiswa ini dari sekarang agar, suatu saat nanti saya bisa di terima untuk melanjutkan sekolah saya di salah satu sekolah seni terkenal di Korea itu. Saya bisa memainkan beberaap alat musik, seperti gitar, pianika, dan kini sedang belajar meminkan piano. Saya cukup mahir dalam hal dance dan saya juga bisa melakukan rap. Untuk rap teman-teman saya bilang jika suara saya saat ngerap cukup bagus. Tapi menurut saya keahlian ngerap saya belum cukup bagus, saya masih perlu banyak berlatih. Saya mulai tertarik dengan seni sejak asih duduk di kelas 6 SD. Saat ini yang saya kuasai hanya dance, dan dancenya belum terlalu bagus. Tapi berkat puji tuhan Yesus, kini karena usaha dan kerja keras, saya sudah bisa dance,ngerap dan juga memainkan alat musik. Saya belum pernah mengikuti lomba dance, karena sekolah saya sangat jarag mengadakan lomba di bidang dance, dll. Tapi saya sudah sagat sering tampil untuk menunjukkan bakat dance saya, seperti saat ada ulang tahun sekolah, ulang tahun kabupaten tempat tinggal saya, Berkat tuhan saya selalu di percayai sebagai pengisi acara. Saya yakin dengan kemampuan dance, rap, dan keahlian memainkan alat musik saya. Saya juga yakin jika saya di terima dan mendapat beasiswa ini, ini semua adalah rejeki yang di berikan tuhan kepada saya. Saya kini sudah bisa berbahasa Korea, walaupun belum terlalu mahir dan saya bisa berbahasa inggrs, jadi puji tuhan saya sudah bisa sedikit sedikit berkomunikasi dengan orang korea, dan sdang belajar untuk tidak memakai subtille saat menonton drama. Tujuan saya berekolah di SOPA adalah alasan saya agar di perbolehkan ke Korea, untuk menjadi seorang trainee oleh kedua orang tua saya. Cita-cita saya adalah menjadi seorang IDOL K-POP, cita cita dan harapan terbesar dalam hidup saya. dan satu-saunya harapan adalah lewat beasiswa ini. terrima kasih

Oleh: Siva Mangesti | 16 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 5.00 / 5 (2 votes)
Loading...

Beasiswa Full + Biaya Hidup Jurusan Kecantikan di Luar Negeri

Haii, nama saya Nikita Tesalonika saya berasal dari kota Bandung. Sekarang saya masih kelas 11, saya sekolah di SMKN 9 Bandung jurusan kecantikan. Saya ingin sekali untuk bisa melanjutkan studi saya keluar negeri, namun karena keterbatasan ekonomi saya tidak bisa dengan seenaknya melanjutkan studi kemanapun yang saya mau ,oleh karena itu saya ingin mencari beasiswa full beserta tanggungan biaya hidup selama saya berkuliah di luar negeri. Saya telah berusaha semaksimal mungkin didalam pelajaran yang sekarang sedang saya tempuh khususnya dibidang jurusan saya yaitu kecantikan, saya sangat ingin sekali memperdalam passion saya dalam bidang ini walaupun saya masih kelas 11 saya ingin dan sangat tertarik untuk mendapatkan beasiswa s1 ke luar negeri

Oleh: Nikita tesalonika | 16 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 4.00 / 5 (1 votes)
Loading...

Beasiswa S1 di Singapore Jurusan Teknik Informatika

Selamat pagi,
Saya Muhamad Aryasatya, saya tinggal di Kabupaten Bogor,Cileungsi.
saya merupakan Mahasiswa Baru yang baru saja masuk di Universitas Mercu Buana, saya ingin mendapat informasi tentang Beasiswa di Singapore S1 untuk jurusan Informatics Engineer ( Teknik Informatika ), apakah ada beasiswa FULL dan untuk living cost di singapore? saya ingin mendapat informasi tentang Beasiswa di Singapore dan petunjuk cara mendaftar dan syarat – syaratnya
Terima Kasih.

Oleh: Muhamad Aryasatya | 16 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Please Rate :)
Loading...

Beasiswa Lulusan SMA 2019 – 2020

halo…
perkenalkan nama saya Rocky putra moho, saat ini saya lagi duduk di bangku SMA kelas XII- IPA . saya merupakan salah satu siswa yang selalu terlibat di suatu kegiatan, baik kegiatan di sekolah maupun kegiatan di luar sekolah. prestasi yang pernah saya RAIH ialah juara umum 4 tingkat kelas XI dan juara 2. Bukan hanya itu saya juga pernah mengikuti Perlombaan OSN tingkat kabupaten. selain itu saya juga pernah meraih juara 4 antar kabupaten / kota dalam rangka pergelaran budaya yaitu fafusi ( menghembus anak peluru dgn menggunakan anak bambu sepanjang SATU METER SETENGAH ) saya juga merupakan salah satu pengurus osis di sekolah saya. saat ini saya lagi mencari beasiswa untuk kuliah nantinya, yang dimana tahun 2019 ini saya akan menamatkan diri di bangku SMA. Saya ingin sekali mengurangi beban orangtua saya, yang pekerjaannya hanya seorang petani . saya mempunyai mimpi ingin sekali membuat mereka bahagia dan tidak mau melihat mereka di panas terik matahari sepanjang hari . untuk itu saya ingin sekali mendapat beasiswa agar dapat melanjutkan sekolah sampai ke jenjang lebih tinggi.

Oleh: Rocky putra moho | 7 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 4.50 / 5 (2 votes)
Loading...

Beasiswa SMA di SOPA 2019 – 2020

Hai..
Nama aku Noer Fadillah, aku berasal dari Karawang sekolah di SMP Negeri 1 Ciampel, aku duduk di bangku kelas 9 dan aku ingin sekali bisa dapat beasiswa SMA di SOPA. aku menginginkan beasiswa ini karena aku ingin lebih mengembangkan bakatku dan bisa membuat orang tuaku bangga. Jujur saja, orang tuaku tidak tahu jika aku ingin melanjutkan sekolah di SOPA, aku takut memberi tahu mereka tentang ini, karena aku tahu keluargaku bukan orang yang mampu. Setiap hari libur sekolah, aku selalu berlatih dance sendiri, aku tidak mengikuti sekolah dance, karena aku tidak mampu. Aku mearasa berlatih sendiri juga cukup. Saat kelas 7 semester 2 aku mendapatkan juara ke-3, kelas 8 ke 4 dan ke 6, dan kelas 9 aku mendapatkan juara ke 3. Dari dulu aku sangat menyukai musik dan seni yang lainnya. Aku sangat menyukai musik, karena musik bisa membuat hati kita lebih merasa senang dan bisa melupakan semua masalah yang ada. Prestasiku memang biasa-biasa saja, bahasa Inggrisku lumayan lancar, dan aku sekarang sedang belajar untuk bisa berbahasa korea dan menulis dengan huruf korea. Saat aku berbicara pada teman-teman ku tentang aku ingin sekolah di SOPA, mereka meragukan ku dan mengisyaratkan bahwa aku tidak akn bisa bersekolah di sana. Semangatku untuk bersekolah di SOPA sempat menurun. Aku selalu memikirkan perkataan temanku. Tapi, aku sangat mempercayai Allah Swt. Aku yakin jika aku ingin terus berusaha aku pasti bisa. Karena aku tahu dengan berusaha semuanya akan berhasil. Aku akan selalu berusaha dan pantang menyerah, walaupun jika nantinya aku harus gagal. Mungkin ini saja yang bisa aku aku berharap bisa mendapatkan beasiswa itu.

Mohon Bantuannya 🙏
Terimakasih..

Oleh: Noer Fadillah | 7 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 4.00 / 5 (2 votes)
Loading...

Beasiswa S1 Ahli Gizi

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
bismillahirrahmanirrahim.
perkenalakan nama saya lutfia Anggun prasetyo,sekarang saya kelas XI jurusan ipa,di madrasah aliyah darul amal,kota metro.lampung.dan alamat rumah saya di kabupaten mesuji ,kec.mesuji timur desa tj mas makmur,kota terpadu mandiri/KTM.
saya ingin mendapatkan beasiswa S1 ahli gizi(nutrisionis)
alhamdulilah sejak kelas satu,saya mendapat peringkat satu,dan sejak masuk mts hingga saat ini saya turut serta dalam perlombaan sains dan olimpiade sains biologi,dari perlombaan diatas tak jarang oleh allah dikehendaki mendapatkan juara.
mempertahankan lebih rumit dari meraih,itulah yang benar benar saya rasakan untuk mempertahankan nilai akademik formal,apalagi saya hidup di pesantren..,yang mana lebih banyak waktu untuk pengkajian materi diniyah daripada formal.
yang menjadi cita cita saya membutuhkan prestasi sekolah bukan prestasi pesantren,jadi saya membagi waktu belajar formal di 1/3 malam,karena waktu setelah subuh dan selepas isya hingga jam 11 malam digunakan untuk pengkajian materi pesantren.
demikian uraian diatas,saya sangat berharap bisa mendapatkan beasiswa tersebut,dimanapun lokasinya baik negri ataupun swasta,yang penting saya bisa meraih cita cita saya tanpa menambah beban kedua orang tua
wallahul mualfiq ila aqwamithariq
wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Oleh: lutfia Anggun prasetyo | 7 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 4.50 / 5 (2 votes)
Loading...

Beasiswa Luar Negeri Mulai SMA Hingga S2

Nama saya Aida Firzanah. Saya berasal dari kota Jember, Jawa Timur. Saya berumur 15 tahun dan sekarang saya duduk di bangku kelas 9 SMPN 04 JEMBER. Saat SMP saya sering mengikuti lomba terutama lomba bahasa Inggris. Selain lomba bahasa inggris saya pernah mengikuti lomba IPS tingkat Provinsi. Saya sangat tertarik dengan pelajaran IPS dan IPA. Untuk mendapatkan nilai yang memuaskan tentu saya harus terus berusaha dengan cara berlajar dengan giat dan mengikuti beberapa bimbingan belajar, tak lupa pula untuk terus berdoa. Keinginan saya adalah, saya ingin mendapatkan beasiswa ke luar negri mulai dari SMA hingga saya lulus S2. Saya merasa dan saya yakin tidak ada hal yang tidak mungkin jika kita terus berusaha dan berdoa.

Oleh: Aida Firzanah | 7 January 2019

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Please Rate :)
Loading...

Beasiswa S1 Kebidanan ke Luar Negeri 2019 – 2020

Selama siang @beasiswaindo
Perkenalkan saya Kesi Triningsih, saya mahasiswa alumni Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Saya mengirim message kesini dengan tujuan untuk mendapatkan info terkait dengan beasiswa S1 kebidanan ke luar negeri. Saya anak pertama dari 2 bersaudara. Adek saya perempuan kelas 2 SMA, kami dari keluarga yg memang tidak berada, saya sendiri sekolah D3 di biayai oleh kerabat, saya pribadi sangat ingin melanjutkan sekolah ke luar negeri dengan alasan ingin mengetahui bagaimana sejarah dan perkembangan ilmu kebidanan di luar indonesia.

Terimakasih, dan mohon maaf saya ucapkan jika ada perkataan ataupun kalimat saya yg kurang baik.

Oleh: Kesi Triningsih | 20 November 2018

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 4.67 / 5 (3 votes)
Loading...

Beasiswa Sekolah SMA di Luar Negeri

Salam,

Nama saya Dimas Kharisma Ramadhan, lahir di Bandung, November 2003. Saya anak kedua dari tiga bersaudara, ayah saya bekerja sebagai buruh pabrik sedangkan ibu saya tidak bekerja, kakak saya kelas 12 di SMK, adik saya berusia 5 tahun.

Saya siswa Kelas 9 di SMP Negeri 1 Margahayu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. saya memiliki prestasi belajar yang bagus di SMP dari kelas 7 sampai saat ini. Saya memiliki kemampuan bahasa Inggris cukup baik dan saat ini belajar bahasa Inggris di Armidale English College (AEC).

Setelah lulus dari SMP saya ingin mendapakan beasiswa sekolah SMA di luar negeri. Untuk sekolah diluar negeri ini, ayah dan ibu saya menyetujuinya.

Saya berharap keinginan saya untuk sekolah SMA di luar negeri bisa terwujud.

Oleh: Dimas Kharisma Ramadhan | 9 November 2018

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Rating: 4.67 / 5 (3 votes)
Loading...