Beasiswa S2 Magister Teknologi Informasi Universitas Indonesia & University of Canberra

Program Magister Terapan untuk Dosen / Calon Dosen Politeknik
Program Joint Degree Magister Teknologi Informasi antara Universitas Indonesia dan University of Canberra
Beasiswa Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi

Deskripsi Program
Pendidikan Politeknik di Indonesia merupakan pendidikan vokasi, sehingga pengembangan dosennya harus mempertimbangkan karakteristik dari pendidikan vokasi yang lebih banyak melibatkan keterampilan. Dalam rangka pengembangan tenaga dosen politeknik, Fakultas Ilmu Komputer -Universitas Indonesia merasa terpanggil untuk mengembangkan program magister bidang Teknologi Informasi yang berorientasi pada aspek terapan. Program ini dirancang untuk meningkatkan keterampilan dan pengembangan profesionalisme dosen/calon dosen Politeknik negeri/swasta. Program Joint Degree ini merupakan hasil kerjasama antara Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) dengan Faculty of Information Sciences and Engineering, University of Canberra (ISE-UC). Peserta program ini sepenuhnya akan dibiayai oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI), Departemen Pendidikan Nasional.

Program ini bukanlah merupakan program terminal sehingga lulusan program ini berhak untuk melanjutkan ke jenjang Doktoral, baik program Doktoral.

Persyaratan
Peserta program ini harus memenuhi persyaratan berikut ini:

  • Terdaftar sebagai dosen/calon dosen Politeknik negeri ataupun swasta.
  • Memiliki ijazah S1 atau D-IV pada bidang Ilmu Komputer/Informatika, Sistem Informasi, Teknologi Informasi, maupun bidang-bidang lain yang terkait seperti Teknik Elektronika, Matematika.
  • Memiliki IPK minimum 2,75.
  • Memiliki nilai TOEFL (boleh institusional) minimum 500 atau nilai IELTS minimum 5.0.
  • Umur maksimum 40 tahun.
  • Lulus ujian seleksi yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia.

Sebelum berangkat ke University of Canberra pada tahun kedua, peserta sudah harus memperoleh nilai IELTS minimum 6.0.

Masa Studi
Program ini dirancang dalam waktu 2 (dua) tahun. Pada tahun pertama perkuliahan dilakukan di Magister Teknologi Informasi Universitas Indonesia (MTI-UI) dan pada tahun kedua perkuliahan dilakukan di Master of Information Technology University of Canberra (MIT-UC) termasuk untuk penyelesaian Tesis/Karya Akhir.

Gelar
Setelah menyelesaikan perkuliahan di kedua Universitas, peserta akan mendapatkan gelar Magister Teknologi Informasi dari Universitas Indonesia dan Master of Information Technology dari University of Canberra.

Kurikulum
Program Magister Teknologi Informasi adalah program yang dirancang untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan di bidang Teknologi Informasi di berbagai tingkatan, baik operasional, manajerial maupun strategis. Kurikulum Program Joint Degree ini merupakan paduan antara kurikulum yang dimiliki oleh program MTI-UI dan MIT-UC.

Fasilitas
Selama perkuliahan, mahasiswa akan mendapatkan akses internet dan email, akses ke laboratorium komputer, akses perpustakaan dan jurnal online, serta berbagai fasilitas yang diberikan oleh Universitas Indonesia dan University of Canberra.

Pendaftaran
Untuk mendaftar pada program ini, peserta harus mengikuti prosedur penerimaan yang sudah ditetapkan oleh Universitas Indonesia. Silahkan memilih Program Studi Magister Teknologi Informasi melalui situs penerimaan Universitas Indonesia di http://penerimaan.ui.ac.id. Periode pendaftaran online adalah 3 – 24 Juni 2011. Sedangkan ujian saringan dijadwalkan tanggal 3 Juli 2011. Persyaratan berkas dan lokasi pelaksanaan ujian saringan bisa dilihat melalui situs penerimaan online UI tersebut. Materi ujian saringan meliputi Tes Potensi Akademik (TPA) serta Kemampuan Bahasa Inggris.

Selain melakukan pendaftaran secara online, peserta juga diwajibkan untuk mengirim Surat Ketertarikan mengikuti program Joint Degree ini ke Sekretariat Program Joint Degree MTI UI-UC (Alamat silahkan lihat di bagian Kontak dan Informasi).

Beasiswa
Peserta Program ini berhak untuk memperoleh pendanaan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI), Departemen Pendidikan Nasional baik untuk pembayaran SPP maupun biaya hidup. Dosen tetap Politeknik Negeri/Swasta silahkan mendaftar program beasiswa BPPS untuk tahun pertama perkuliahan di Universtas Indonesia (silahkan lihat http://beasiswa.dikti.go.id/bpps) dan beasiswa Pendidikan S2/S3 Luar Negeri untuk tahun kedua di University of Canberra (silahkan lihat http://beasiswa.dikti.go.id/). Sedangkan untuk calon dosen Politeknik silahkan mendaftar program beasiswa Unggulan (silahkan lihat http://beasiswa.dikti.go.id/bu).

Kontak dan Informasi
Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi bagian Humas Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (email: humas@cs.ui.ac.id, telp: 021-7863419) atau silahkan lihat web Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI (http://mti.cs.ui.ac.id).

Untuk surat-menyurat silahkan dikirimkan ke alamat berikut ini:

Sekretariat Program Joint Degree MTI UI-UC
Program Studi Magister Teknologi Informasi (MTI)
Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia
Gedung Pusat Ilmu Komputer
Jalan Salemba Raya 4, Jakarta Pusat, 10430

1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars
Please Rate :)
Loading...

Donation

If you find our website useful, please consider making a donation. It will help us pay our operating expenses.


  1. Beasiswa KU Leuven BELGIA - FULL + Biaya Hidup Berbagai Bidang Studi
  2. Beasiswa King Abdullah University of Science and Technology (KAUST) ARAB SAUDI FULL + Biaya Hidup & Akomodasi
  3. Beasiswa Chulabhorn Graduate Institute THAILAND - FULL + Biaya Hidup, Akomodasi, Tiket PP, dll
  4. Beasiswa University of New England AUSTRALIA - FULL + Biaya Hidup
  5. Beasiswa Chonnam National University KOREA SELATAN FULL + Biaya Hidup, Kursus Bahasa Korea, Akomodasi, Tiket PP
  6. Beasiswa Ajou University KOREA SELATAN FULL + Biaya Hidup, Kursus Bahasa Korea, Tiket, Akomodasi
  7. Beasiswa FULL + Biaya Hidup, Tiket PP & Kursus Bahasa di KOREA SELATAN
  8. Beasiswa FULL khusus untuk WANITA di Swansea University, INGGRIS
  9. Beasiswa University of Twente BELANDA S2 Berbagai Bidang Studi
  10. Beasiswa FULL + Biaya Hidup & Tiket PP ke NUS, NTU, SUTD & SMU di SINGAPURA
  11. Beasiswa University of Waikato SELANDIA BARU - Berbagai Bidang Studi + Biaya Hidup
  12. Beasiswa King Fahd University of Petroleum and Minerals ARAB SAUDI - FULL + Biaya Hidup
  13. Beasiswa S2 Faculty of Medicine di Imperial College London INGGRIS
  14. Beasiswa FULL + Biaya Hidup Program 5 minggu di AMERIKA SERIKAT
  15. Beasiswa FULL + Biaya Hidup, Tiket PP, Asuransi Kesehatan, dsb dari Pemerintah AUSTRALIA
  16. Beasiswa FULL + Biaya Hidup, Tiket PP & Akomodasi untuk Sekolah SMP & SMA di SINGAPURA
  17. Beasiswa FULL Sampai Lulus Bidang Astronomi di University of Cambridge INGGRIS

Beasiswa Magister Teknik Informatika, Universitas Islam Indonesia
Magister Teknik Informatika Program Pascasarjana Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia Program Beasiswa Program Pascasarjana Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam Indonesia (PPs FTI UII) adalah beasiswa yang diberikan oleh PPs FTI UII bagi calon mahasiswa dari lulusan S1 semua jurusan yang akan menempuh studi di Magister Teknik Informatika (Akreditasi B -

Beasiswa Program Pascasarjana, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia
Dalam rangka meningkatkan daya saing bangsa Indonesia di segala bidang baik untuk para aktivis, khususnya mutu pendidikan dan pengembangan potensi sumber daya daerah yang dinilai masih sangat rendah, beberapa waktu yang lalu Kementerian Pendidikan Nasional Republik Indonesia (Kemdiknas) telah mencanangkan program Beasiswa Unggulan tingkat nasional

Beasiswa Kementrian Pekerjaan Umum untuk D3, D4 & S2 di PTN Terkemuka, Indonesia
Kementrian Pekerjaan Umum dan Badan Pembinaan Konstruksi dan Sumber Daya Manusia menawarkan Beasiswa Pendidikan Profesional Keahlian Teknik Konstruksi Pekerjaan Umum untuk tahun anggaran 2010. Beasiswa diperuntukkan untuk jenjang D3, D4, serta Magister S2 Teknik bekerjasama dengan beberapa Perguruan Tinggi Nasional (PTN) terkemuka. Untuk pendidikan program D3 bekerjasama dengan Sekolah Tinggi Teknologi

Beasiswa Alumni Program Pascasarjana FTI Universitas Islam Indonesia
Program Beasiswa Alumni Program Pascasarjana (PPs) FTI UII adalah beasiswa yang diberikan oleh PPs FTI UII bagi alumni S1 Jurusan Teknik Industri atau Teknik Informatika yang akan menempuh studi di PPs FTI, baik di Magister Teknik Industri (MTI) maupun Magister Teknik Informatika (MI). Beasiswa yang diberikan berupa biaya pendidikan hingga

Beasiswa Blackberry Innovation Center (BBIC) – Institut Teknologi Bandung (ITB)
Mau Terlibat dalam Pengembangan Smart City? BlackBerry Innovation Center (BBIC) Institut Teknologi Bandung (ITB) adalah sebuah pusat penelitian dan inovasi yang disponsori oleh BlackBerry. Saat ini, BBIC sedang mencari peneliti dan pengembang aplikasi untuk aktif terlibat dalam kegiatan implementasi Smart City di Indonesia, yang dibagi ke dalam beberapa cluster kegiatan, antara

Beasiswa Bank KEB Hana – Universitas Gadjah Mada (UGM)
KEB Hana yang berlokasi di Seoul Korea bermaksud memberikan beasiswa kepada mahasiswa Universitas Gadjah Mada. Adapun tujuan pemberian beasiswa ini adalah untuk membantu pengembangan mahasiswa tidak mampu. Pada kesempatan ini PT. Bank KEB Hana Indonesia, sebagai subsidiary bermaksud menyalurkan beasiswa tersebut sejumlah 10 orang yang mempunyai konsentrasi Program Studi Informasi

Beasiswa S2 Chief Information Officer (CIO), Kementerian Komunikasi dan Informatika, Indonesia
PROGRAM BEASISWA S2 CHIEF INFORMATION OFFICER (CIO) KEMENTRIAN KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA TAHUN 2011 Program Beasiswa Chief Information Officer (CIO) bertujuan untuk mencetak SDM unggul yang dapat berperan sebagai Government Chief Information Officer (GCIO) selaku eksekutif yang bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) pada instansi pemerintah, baik Pusat maupun Daerah, dalam mewujudkan

Beasiswa Bank Bukopin – Universitas Islam Indonesia (UII)
Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh. Diinformasikan kepada seluruh mahasiswa Universitas Islam Indonesia tentang tawaran beasiswa Bank Bukopin Tahun Akademik 2015/2016. Pendaftaran akan dibuka dari tanggal 15 s/d 17 September 2015 di Kantor DPBMKM Gedung Rektorat Lt. 2 Kampus Terpadu UII jalan Kaliurang Km. 14,5 Yogyakarta. Adapun syarat-syarat beasiswa, dapat di unduh di sini .

Pengumuman Beasiswa BIDIK MISI 2010, Universitas Indonesia
Universitas Indonesia mengucapkan selamat kepada penerima beasiswa BIDIK MISI 2010 di Universitas Indonesia. Perlu diketahui bahwa dibutuhkan proses yang cukup panjang dalam memutuskan para penerima beasiswa BIDIK MISI 2010. Hal ini dikarenakan adanya lintas koordinasi tingkat nasional yang melibatkan Universitas Indonesia, Direktorat Pendidikan Tinggi, Kementrian Pendidikan Nasional RI, serta lebih

Beasiswa Hyundai Motor Chung Mong-Koo Foundation – Universitas Gadjah Mada
MANFAAT BEASISWA Kuliah selama 2 (dua) semester di Korea Selatan dengan pilihan universitas sebagai berikut: Hanyang University Yonsei University Korea University Seoul National University Dukungan uang kuliah penuh Dukungan biaya hidup KRITERIA PELAMAR BEASISWA Mahasiswa aktif S1 Prodi Manajemen, Ilmu Ekonomi, Teknologi Iklim, Teknologi Industri, Teknologi Informasi, Bio Medis, Bahasa dan

Disclaimer: Every effort has been made to ensure the above information is current and correct. However, applicants should contact the appropriate administering body before making an application, as details do change frequently.

Comments

css.php